Cloudmatika Logo

Pertama di Indonesia Layanan Disaster Recovery as a Service Cloudmatika

By naya 05 January, 2017

 

Disaster Recovery Center merupakan suatu fasilitas dalam perusahaan yang berfungsi untuk mengambil alih fungsi suatu unit ketika terjadi gangguan serius yang menimpa satu atau beberapa unit kerja penting di perusahaan, seperti pusat penyimpanan dan pengolahan data. Disaster Recovery Center (DRC) bukan hal yang baru di dunia IT, bahkan Bank Indonesia telah mensyaratkan seluruh bank agar memiliki DRC contohnya adalah ketika terjadi bencana yang menimpa sejumlah perusahaan besar dunia yang bermarkas di World Trade Center tetap dapat segera kembali beroperasi dalam waktu yang cepat karena mereka telah mempersiapkan sejumlah DRC untuk mengantisipasi bencana yang tidak dikehendaki.

Secara umum DRC berfungsi untuk:

  • Meminimalisasi kerugian finansial dan non finansial dalam meghadapi bencana alam berupa fisik dan informasi data penting bagi perusahaan.

  • Meningkatkan rasa aman dalam hubungan bisnis diantara personel, supplier, investor, dan pelanggan.

DRC Cloudmatika merupakan layanan Non Capex dimana alokasi untuk pembuatan DRC tidak harus Anda masukkan kedalam budget untuk melakukan pembelian/perbaikan/penggantian segala sesuatu yang dikategorikan sebagai aset perusahaan secara akuntansi.

DRC kami berada di GTN Data Center TIER III Indonesia Yang Bearada Cikarang Bekasi yang memiliki Jarak 40 KM Dari Jakarta  Lokasi DRC kami juga tidak berada pada jalur patahan geologi, Indeks Rawan Becana Rendah di Indonesia, akses jaringan memadai dan mudah diakses.
 

"Disaster Recovery Cold, Warm & Hot Di Data Center Indonesia "

Mengingat betapa pentingnya bisnis continuity dalam sebuat organisasi, maka kami menyediakan 3 pilihan type DRC yang sesuai dengan kondisi alokasi budget bisnis Anda, yaitu :

  • Cold DRC

Cold DRC ini menyediakan sistem yang sama seperti dilokasi data center dimana aplikasi dan data akan diupload sebelum fasilitas DRC bisa digunakan, namun proses pemindahan dari data center ke lokasi DRC akan dilakukan secara manual.

  • Warm DRC

Warm DRC akan menyediakan komputer dengan segala komponennya, aplikasi, link komunikasi, serta backup data yang paling update, dimana system tidak otomatis berpindah tetapi masih terdapat proses manual meskipun dilakukan seminimal mungkin.

  • Hot DRC

Hot DRC ini mengatur secepat mungkin operasional bisnis, sistem dengan aplikasi, link komunikasi yang sama telah dipasang dan telah tersedia di lokasi DRC. Data secara continue dibackup menggunakan koneksi langsung antara data center dan lokasi DRC, dan operasional bisnis akan berjalan pada saat itu juga tanpa harus mematikan sistem di data center lama.

Infrastruktur DRC mencakup fasilitas data center, wide area network (WAN) atau telekomunikasi, local area network (LAN), hardware, dan aplikasi. Dari tiap bagian ini kita harus menentukan strategi Disaster Recovery yang paling tepat agar dapat memberikan solusi yang efektif dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Saat ini kami menjadi satu-satunya Cloud Provider yang menyediakan layanan Disaster Recovery as a Service (DRaaS) di Indonesia yang mudah digunakan/user friendly dan dengan harga yang sangat kompetitif.

 

Hubungi Kami Disini Untuk Mengetahui Layanan Disaster Recovery Cloudmatika 

Email      : sales@cloudmatika.com
Website : https://www.cloudmatika.co.id/disaster-recovery
Telepon : 021 28565201

 

Whatsapp Chat Chat with us here